SUBSTANSI DAN FORMAT EDUTAINMENT MUSIC VIDEO SEBAGAI STRATEGI KOMUNIKASI PENCEGAHAN COVID-19 DI MASYARAKAT
Abstract
Penyakit Corona Virus 2019 (COVID-19) telah ditetapkan menjadi darurat kesehatan masyarakat internasional oleh WHO. Pemerintah Indonesia telah mengeluarkan kebijakan sebagai strategi atas respons kejadian COVID-19 dan menganjurkan untuk melakukan pembatasan sosial. Dalam pelaksanaannya masih ditemukan banyak masyarakat yang belum memahami, melakukan, dan melanggar himbauan tersebut. Diperlukan strategi promosi atau komunikasi kesehatan secara cepat dan tepat pada masyarakat untuk membentuk perilaku positif melalui media edutainment music video. Tujuan dalam penelitian ini adalah menelaah edutainment music video terbaik nasional dan memberikan rekomendasi gambaran substansi dan format Edutainment Music Video sebagai strategi komunikasi dalam pencegahan penularan COVID-19 di masyarakat. Penelitian ini menggunakan pendekatan riset kualitatif. Analisis yang dilakukan sesuai dengan tema karakteristik iinforman, platform yang digunakan, biaya yang dikeluarkan, strategi komunikasi, dan produk music video yang telah disusun. Music video dari Sabyan Gambus dan Roma Irama bertemakan COVID-19 telah mejadi trending topic dan viral di masyarakat. Unsur pesan agama dapat menjadi strategi komunikasi selain unsur tindakan kesehatan pencegahan COVID-19. Pada pembuatan edutainment music video juga perlu diperhatikan captive market, musisi, pesan, genre, durasi, video klip, dan lirik. Disarankan perlu dibuat produk berupa edutainment music video dalam mempromosikan kesadaran dan perubahan perilaku mencegah penularan COVID-19.
References
Gower, L., & McDowall, J. (2012). Interactive music video games and children’s musical development. British Journal of Music Education. https://doi.org/10.1017/S0265051711000398
Kallio, Alexos Anja., et al. 2019. Music, Education, and Religion: Intersections and Entanglements. Indiana University Press. Bloomington, USA.
Pearson, R. (2014). 32. Use of rapid assessment procedures for evaluation by UNICEF. November.
Raymond, M. (2013). Music, Health, and well being: A Review. International Journal of Qualitative Studies on Health and Well Being. 8:1, 20635, DOI: 10.3402/ qhw.v8i0.20635
Warner, Timothy. 2018. Pop Music Technology and Creativity: Trevor Horn and the Digital Revolution. Routledge Revivals. USA.
Weinrich, Nedra Kline. 2011. Hands-on Social Marketing: A Step-by-Step Guide to Designing Change for Good Second Edition. SAGE Publication. USA.
Weintraub, Andrew N. 2010. Dangdut Stories: A Social and Musical History of Indonesia’s Most Popular Music. Oxford University Press. USA.
Worldometers. (2020, March 31). Corona Virus Cases. Retrieved March 31, 2020,fromhttps://www.worldometers.info/coronavirus
WMA, & World Medical Association. (2013). WMA DECLARATION OF HELSINKI – ETHICAL PRIN-CIPLES FOR Scientific Require-ments and Research Protocols. World Medical Association, June 1964, 29–32.